Selasa, 04 September 2012

TOUR de EAST JAVA 2012 (Criterium) SURABAYA

Begitu antusias ketika saya membaca adanya Tour de East Java 2012 mampir di Surabaya. Jarang-jarang Surabaya (bahkan baru kali pertama ini) dikunjungi ajang seperti ini apalagi ini merupakan ajang Internasional. Berhubung saya di Surabaya, Saya cuma melihat Lomba Balap Sepeda ini di Kota Pahlawan tercinta..(hehehe)
Tour de East Java 2012 terbagi 4 Etape ( Probolinggo-Malang, Malang-Tulungagung, Tulungagung-Mojokerto, dan Mojokerto-Gresik ) dan 1 Criterium ( Surabaya ) yang berlangsung sejak 29 Agustus hingga 2 September ini menempuh jarak sejauh 549 kilometer. Acara ini diikuti dari team-team mancanegara antara lain OCBC Singapura, Terengganu Cycling Team Malaysia, LBC Team Filipina, Polygon Australia, HongKong China Team, 7Eleven Filipina, Kazakhstan Cycling Team, Kuala Lumpur Cycling Team (Malaysia), LPGMA/American Vinyl Filipina, Timnas Taiwan, Tabriz Petrochemical Iran, CCN Team Brunei Darussalam, Team Track Astana Kazakhstan, dan MBPJ Selangor Team (Malaysia). Sementara 4 team lokal yang ambil bagian adalah Polygon Sweet Nice, Customs Cycling Club, Gilas, dan Team PON Jatim yang bermaterikan pebalap Puslatda proyeksi PON 2012. 
Mengagumkan, Astana Track Team berhasil memborong hampir semua klasifikasi yang dilombakan terutama pembalap berumur 22 tahun bernama Ivan Tsissaruk. Mulai dari kategori pembalap tercepat (Yellow Jersey), Tsissaruk juga dinobatkan sebagai pembalap Asia terbaik (White Jersey) dan kategori pembalap muda terbaik (Blue Jersey). Dan yang membanggakan Pembalap Team PON Jatim Ferinanto menjadi Juara kelas Criterium Tour de East Java dengan 30 Lap mengalahkan pembalap kelas-kelas dunia. Seberapa serunya acara ini diadakan di Surabaya. Check this. Enjoy.:D
Ayo semangat Eyang (Kategori Veteran)..:D
Wah ada yang cedera..Tetap Semangat Pak..:)
 Kami sediakan Umbrella Girl, Silahkan dipilih:D
 Yang ikut Criterium TdEJ 2012, absen dulu.
 Absensi sudah lengkap.
 Baris yang rapi, by the way kq g ada Umbrella Girl-nya ya??:D
 Gubernur Jawa Timur didampingi Walikota Surabaya bersiap mengibarkan bendera start.
 Alexey Lyalko, Ivan Tsissaruk, dan Ferinanto bersaing.
 Ayo kejar aku!
Minum dulu ahhh..:D
Tertinggal jauh.
 Juara TdEJ 2012 Kategori Criterium Ferinanto (Baju Hijau) dari Team PON Jawa Timur.
Berebutan mendapatkan foto Para Team Terbaik TdEJ 2012.
Trio Track Team Astana. Veni, Vidi, Vici. :D
Penggemar balap sepeda berfoto dengan Jagoannya :D

Bagaimana pendapat anda? :D
Sampai Jumpa di Tour de East Java tahun mendatang.